Milenial Cerdas Pilah Makanan Sehat Untuk Masa Depan Indonesia

By Farhati Mardhiyah - 11:42 PM

Baca Juga

Makanan dan Minuman yang sedang tren belakangan tahun terakhir ini kian menjamur. Jarak sekian sentimeter saja sudah bisa menemukan dua jenis minuman hits kekinian seperti boba dengan merk berbeda, tapi punya kandungan gula yang cukup tinggi.


Minuman kekinian itu kini disandingkan dengan makanan yang kita makan, sebagai penghapus dahaga. Bukan menghapus dahaga dan bikin segar, eh malah bisa berdampak buruk loh bagi kesehatan. Minumnya boba kekinian, makanannnya fastfood yang kandungan garam dan lemaknya bisa melebihi kebutuhan tubuh kita, dampaknya? diabetes, kolestrol, dan penyakit tidak menular lainnya yang bisa datang kapan saja.

Tren makanan dan minuman kekinian itulah yang mendorong Badan Pengawas Obat dan Makanan  (BPOM) untuk mengajak Generasi Milenial mulai merubah pola makan menjadi lebih sehat. Serunya lagi, 9 November 2019 lalu, BPOM mengajak generasi millenial untuk membahas bagaimana cara memilih makanan sehat, sekaligus memperingati World Food Day pada tanggal 16 Oktober 2019 lalu, dan juga mengusung tema "Our Action are Our Future, Healthy Diets for a #zerohunger World".


Generasi Milenial untuk Masa Depan Indonesia Unggul


Usia generasi milenial saat ini adalah kunci masa depan Indonesia. Bonus demografi yang akan dialami Indonesia sebenarnya memberikan keuntungan, namun juga memiliki resiko besar jika generas milenial tidak membentuk karakter unggul dari segi kesehatan, pendidikan maupun intelektual.

Asupan makanan generasi milenial adalah kunci. Mengapa?. 

Bukan hanya masalah kelaparan dan kekurangan gizi, ternyata menurut Food and Agriculture Organization (FAO) faktor utama penyebab penyakit dan kematian di seluruh dunia bermula dari kebiasaan pola pangan dan gaya hidup tidak sehat. Lebih dari 670 juta orang dewasa dan 120 juta anak (5-19 tahun) perempuan dan laki-laki di dunia mengalami obesitas dan lebih dari 40 juta anak balita mengalami kelebihan berat badan, sedihnya lagi lebih dari 820 juta orang menderita kelaparan.



Melalui fenomena FAO ini, ibu Peny K. Lukito selaku Kepala Badan POM RI tergerak untuk melakukan kampanye mengajak semua pihak bersinergi mengawal keamanan pagan di Indonesia baik melalui pembinaan maupun pengawasan. Generasi milenial dapat berperan aktif mewujudkan Indonesia maju, dan terdepan dengan konsumsi pangan sehat, bergizi tinggi dan aman.

Generasi milenial harus mulai sadar, lebih aktif dan kritis dalam memilih makanan sehat yang aman dikonsumsi. Tren makanan dan minuman kekinian memang akan sangat sulit diawasi oleh Pemerintah, maka itu, edukasi mengenai makanan sehat sangat penting dimiliki generasi milenial.

Cerdas Pilih Makanan Sehat 


Selain makanan dan minuman kekinian yang marak dijual, makanan dan minuman impor juga banyak peminatnya, khususnya anak milenial yang suka penasaran dengan rasa varian terbaru. Padahal belum tentu keamanan pangannya itu lolos dari standar BPOM yang berlaku di Indonesia.

Nah, supaya tidak terjebak dengan rayuan penasaran dari nampaknya kelezatan makanan dan minuman kekinian, Ibu Peny memberikan tips cerdas pilih makanan sehat. Simak tipsnya berikut ini ya,

1. Berpikir Kritis


Biasakan dalam menerima apapun baik itu informasi atau ketika hendak mencari makanan dan minuman terapkan 5W1H (What, Where, When, Why, Who, dan How). Kumpulkan informasi selengkap-lengkapnya, jangan terima mentah begitu saja. Nah, untuk memilih makanan kita bisa mulai kritis dengan melihat bagaiaman tekstur, bau, warna dan kebersihan penjual.



2. Menilai Dampaknya


Sepertinya ini yang sulit, karena kerap kali kita tergiur dengan berbagai promo diskon ataupun cashback dari gerai makanan atau minuman. Nah, mulai sekarang mulai berpikir untuk kedepannya, kalau cuek bisa jadi kesehatan tidak seimbang, gizi tidak terpenuhi dengan baik. Mulai deh atur konsumsi Gula, Garam dan Lemak, pengalaman Dokter senior nih katanya 20 tahun lalu pasien dengan penyakit jantung rata-rata umur 40 tahun keatas, saat ini penderita Jantung sudah banyak ditemukan pada usia 17 tahun, ngeri kan?

3. Cek Klik


Makanan sehat pasti aman di konsumsi, cara mudah mengetahui makanan itu aman di konsumsi adalah sudah terdaftar atau belum oleh BPOM. Gampangnya lagi nih, kita bisa lakukan Cek KLIK yaitu Kemasan, Label, Izin dan Kedaluwarsa. Pastikan keempatnya sudah tertera dengan baik, kemasan tidak boleh bocor ya.

Cek KLIK juga bisa dilakukan melalui aplikasi BPOM Mobile, aplikasi ini menyediakan informasi mengenai produk yang telah terdaftar oleh BPOM. Selain itu, kita juga bisa melakukan cek keamanan makanan ataupun bertanya seputar keamanan pangan dan obat melalui call center BPOM di 1500-533. 

Sudah saatnya kita merubah pola makan dan gaya hidup lebih sehat lagi, karena kita sebagai generasi milenial akan menjadi pemimpin di masa depan Indonesia, tentunya menjadi generasi unggul!. Semangat merubah hidup jadi lebih sehat, yuk!.


Salam,

  • Share:

You Might Also Like

1 comment

  1. Kakak saya pernah ngenasehatin katanya kalo mau menikmati hidup di usia 40an dst, musti mengatur pola makan sejak dini

    ReplyDelete

Hi! Terima kasih sudah membaca sampai selesai-
Jika ingin bertanya, silahkan sign in Google Account/ Isi Nama dan URL terlebih dahulu agar kolom komentar kamu terlihat dan terjawab disini ya :)