Kuliner Purwokerto yang paling dicari dan ngangeni itu Mendoan, tapi jangan salah ada makanan khas lain yang berbeda dan rasanya itu paling khas di antara kuliner sejenis kota lain. Untuk yang pernah berkunjung ke Purwokerto pasti langsung jatuh cinta dengan makanan khas ini.
Soto Sokaraja dikenal dengan kuliner khas Purwokerto, padahal Sokaraja sendiri letaknya tidak berada di Purwokerto namun tetanggaan. Kalau dari arah Jogja menuju Jakarta pasti melewati daerah Sokaraja, konon daerah ini batiknya begitu terkenal.
Bedanya Soto Sokaraja dengan Soto lain itu paling identiknya dengan sambal kacang yang ditambahkan, rasa Sotonya jadi pedas manis dan menyegarkan dari kuah kaldu ayam atau sapi yang begitu kental.
Banyaknya Warung Soto Sokaraja, kadang pengunjung sampai bingung mau mencoba Soto Sokaraja dimana ya?, apalagi kalau pertama kali berkunjung pas coba rasanya ternyata kurang enak, langsung deh menyimpulkan Soto Sokaraja itu rasanya biasa aja, padahal enak banget, bener deh!.
Soto Sokaraja di Purwokerto paling terkenal itu di daerah Jl.Bank , tapi karena warungnya kecil menurutku sih kurang nyaman kalau buat kulineran sekeluarga, dan kalau dari arah Jogja atau Jakarta posisinya lebih jauh juga.
Makannya, saya mau kasih rekomendasi Soto Sokaraja paling enak, nyaman dan murah di Purwokerto, selain itu posisinya juga dekat dari arah jalur mudik atau antar kota. Pas deh dicoba untuk sekeluarga, tempatnya super nyaman.
Raja Soto Lama H. Suradi, Cabang Sawangan Purwokerto |
Raja Soto Lama H. Suradi, Cabang Sawangan Purwokerto
Warung Soto Sokaraja ini letaknya ada di dekat jalan utama arah ke Jakarta. Posisinya setelah alun-alun purwokerto lurus terus sampai bertemu lampu merah BRI, lalu belok kiri. Untuk tempatnya cukup luas, bisa menampung sampai 100 orang lebih.
Menu Soto Sokaraja di Raja Soto Lama ada Soto babat iso, Soto daging ayam, Soto daging sapi, dan Soto sekengkel urat. Semua menu sotonya disediakan sambal kacang khas Soto Sokaraja-nya, bedanya cuma isi dagingnya saja.
Potongan Daging Besar, Isi Lebih Banyak dan Mengenyangkan
Saatnya review Soto Sokaraja punya Raja Soto Lama H. Suradi, Cabang Sawangan Purwokerto, yeay!
Soto Sokaraja ini dikenal dengan panggilan "Sroto", kalau mudik ke Purwokerto saya sering banget dibuatkan Sroto sama yang bantu di rumah. Kalau porsi bikinan sendiri super minimalis dengan potongan daging ayam tipis-tipis.
Berbeda dengan Raja Soto Lama H. Suradi, potongan daging sapinya berbentuk dadu cukup besar, banyak dan tebal. Untuk isi Srotonya, selain daging ada sayuran toge segar, potongan ketupat, taburan daun bawang, bawang merah goreng dan kerupuk yang diremukkan.
Soto Sokaraja isi daging sapi |
Sroto beserta isinya yang sudah berada di mangkok, dibanjiri dengan kuah kaldu ayam sedikit berwarna kuning yang begitu segar. Penyajian Sroto dilengkapi dengan sambal kacang seperti bumbu pecel yang sudah diencerkan.
Kalau di Raja Soto Lama H.Suradi, sambal kacangnya sudah sedikit pedas rasanya. Kalau bikin sendiri, biasanya sih saya tambah lagi bikin sambal merah yang super pedas karena rasa Srotonya akan jauh lebih segar.
Kuliner Nyaman dan Instagramable
Selain rasa Soto Sokaraja Raja Soto Lama yang enak, tempatnya juga super nyaman, bersih, dan rapih. Salah satu sudut tembok warung dihias dengan mural gerobak lengkap dengan penjual soto dan pembelinya.
Mural ini bisa digunakan untuk foto sebagai tanda kamu telah mengunjungi Raja Soto Lama, sekaligus menandakan sudah mencoba Soto Sokaraja di Purwokerto.
Raja Soto Lama H.Suradi, tempat luas dan super nyaman |
Raja Soto Lama H. Suradi, Cabang Sawangan |
Soto Sokaraja terenak di Purwokerto, harga cuma 50.000 berdua |
Harga Soto Sokaraja di Raja Soto Lama Purwokerto terjangkau banget, hanya 18.000/porsi sudah bikin perut kenyang. Cukup bawa uang 50.000, bisa makan berdua dengan menu Sroto (semua jenis) dan minumnya es teh.
Kalau melewati Purwokerto, jangan ragu mampir Raja Soto Lama Purwokerto ya, Soto Sokaraja terenak di Purwokerto. Nah, share juga pengalaman kamu mencoba Sroto di kolom komentar postingan ini.
Review
Rasa 8.5/10
Tempat 9/10
Alamat Raja Soto Lama Purwokerto
Jl. Mayjend Sutoyo, No. 55
Instagram
@rajasotolamapurwokerto