Canon Eos M100 Gratis, Yuk Ikut OOTD Photo Competition Bareng Maudy Ayunda
By Farhati Mardhiyah - 8:15 PM
Fashion dan fotografi merupakan komponen yang paling penting untuk membangun personal branding. Terkait dengan profesi saya sebagai blogger, tidak dipungkiri fotografi memang menjadi alat penunjang kebutuhan saya untuk sharing di berbagai media sosial termasuk di blog personal saya.
Orang lain tidak akan tertarik dengan kita kalau tidak ada yang menarik dengan konten yang telah kita tampilkan, khususnya di Instagram. Tidak munafik kalau saya sebagai blogger saat ini memang harus memikirkan dan menimbang apa saja yang akan sharing, termasuk foto mana yang harus saya gunakan untuk di upload. Tentunya, saya membutuhkan kamera yang mudah dibawa, trendi, fashianable, dan cerdas.
Bersama Maudy Ayunda, Canon EOS M100 Kenalkan Mirrorless Canggih dan Trendi
Kamis, 22 November 2018 Canon bersama Maudy Ayunda memperkenalkan produk kamera mirorrless baru dengan fitur dan teknologi canggih dengan balutan desain trendi dan berkelas. Tren anak muda yang saat ini selalu tampil bergaya fashionable tanpa melupakan untuk selalu mengabadikan momen terbaik mereka lewat foto OOTD ( Outfit Of The Day). Canon EOS M100 menjadi jawaban bagi mereka yang menginginkan kamera ringkas berkualitas tinggi dengan desain trendi.
"Saat ini dunia fashion dan fotografi mampu membranding seseorang, apa yang ditampilkan di sosial media akan menjadi ketertarikan orang lain untuk melihat dan mengikuti, lalu perlahan akan membentuk personal branding orang tersebut" Maudy Ayunda dalam Kesempatan pada Canon EOS M100 OOTD Photo Competition
Maudy Ayunda dalam Acara Canon EOS M100 OOTD Competition Source : Instagram @maudyayunda |
Saya sangat setuju apa yang disampaikan Maudy Ayunda. Cara kita berpakaian, konten Instagram maupun akun media sosial lain yang kita tampilkan, tulisan yang kita sampaikan memang akan membantu kita untuk membranding diri sendiri. Oleh karena itu, fotografi merupakan hal yang penting. Untuk membantu personal branding kita, biasanya akan sangat terbantu dengan mulai foto OOTD lalu share di akun sosial media. Maudy Ayunda berbagi tips OOTD buat kalian nih, kali aja bisa kalian terapkan
Tips OOTD ala Maudy Ayunda
1. Ambil Foto Sedikit dari Bawah Untuk Foto Full Body
Maudy Ayunda menyampaikan kalau foto full body ambil sedikit dari bawah akan meperlihatkan badan kita lebih panjang dan jenjang.
2. Pikirkan Konsep Terlebih Dahulu
Ternyata foto OOTD itu tidak semudah yang kita bayangkan, kalau kalian lihat di Instagram Maudy Ayunda memang hasil fotonya terlihat menyatu antara background dan baju yang dia kenakan. Maudy menyampaikan kalau ingin foto harus mengetahui terlebih dahulu konsepnya seperti apa, mau ambil background dari sisi mana, gayanya seperti apa, diambil dari angle yang mana. Ternyata tidak asal foto.
3. Manfaatkan Nature Light
Maudy Ayunda sendiri sangat suka foto OOTD diluar atau outdoor dengan memanfaatkan nature light, karena hasilnya memang bagus dan jernih. Maudy memberikan tips untuk foto outdoor, nature light yang keren ada di jam 10-12 siang dan jam 3-5 sore. Penasaran mau coba?
Contoh Nature Light, Tips OOTD Maudy Ayunda Source : Instagram @maudyayunda |
4. Gunakan Canon EOS M100 Untuk Abadikan Momen Penampilan Terbaik
Canon EOS M100 memiliki empat warna pilihan yang sangat menarik yaitu Grey, white dan black. Canon EOS M100 juga memiliki fitur kreatif dan teknologi canggih dengan desain trendi dan berkelas. Berat kamera Canon EOS M100 ringan sangat cocok untuk menemani seluruh aktivitas kalian sepanjang hari, mulai dari sekedar foto OOTD, event indoor maupun outdoor, sampai traveling.
Camera EOS M100 |
Keunggulan dari Canon EOS M100
Sensor CMOS APS-C didukung Prosesor DIGIC 7
Tidak perlu khawatir mengambil foto dalam ruangan dengan cahaya minim karena Canon menyematkan sensor CMOS APS-C dengan resolusi 24.2 megapiksel didukung oleh prosesor DIGIC 7 dengan penggunaan ISO tinggi sampai 25600. Hasil foto menjadi lebih tajam dan bersih tanpa ada bintik noise yang mengganggu, sekalipun cahaya minim.
Layar LCD Sentuh Dapat ditekuk hingga 180 derajat
Fitur ini memudahkan kalian untuk melakukan selfie maupun memotret dari berbagai sudut yang lebih kreatif, dengan layar LCD sentuh akan lebih cepat melakukan pengaturan atau setting kamera.
Canon EOS M100 Source: Canon.id |
Dual Pixel CMOS AF
Fitur ini akan menjadikan kinerja pencarian fokus pada berbagai bidikan termasuk benda bergerak bekerja lebih cepat dan akurat. Dengan kecepatan 6.1 fps dalam kondisi fixed AF dan 4.0 fps dengan mode servo AF, Canon EOS M100 dapat memotret secara kontinu, bidikan kalian tidak akan melesat.
Eksplorasi Dunia Rekam Digital
Canon EOS M100 mampu merekam video dengan format full HD beresolusi 60p. Kolaborasi teknologi Dual Pixel CMOS AF dan lensa STM akan menghasilkan fokus yang lebih cepat, sunyi, dan mulus sehingga hasil rekaman video makin bagus.
Kalau kalian suka nge-vlog jangan takut hasil video banyak guncangan, karena Canon EOS M100 dengan teknologi IS didalamnya, akan meredam guncangan kamera baik dalam memotret atau merekam video.
Canon EOS M100 juga sangat cocok dibawa traveling, karena dengan adanya fitur rekam timelapse membantuk kalian untuk menambahkan efek foto timelapse pada hasil rekaman videonya. Fitur timelapse sangat membantu pada saat traveling untuk merekam gerakan arus lalu lintas, sunrise atau sunset, ataupun keramaian di pusat kota.
Koneksi Nirkabel
Kemudahan memindahkan foto dari kamera ke ponsel memang sangat dibutuhkan saat ini. Canon EOS M100 menyediakan teknologi nirkabel Wi-fi dan NFC untuk memudahkan kalian menghubungkan kamera dengan smartphone maupun tablet. Kalian juga dapat langsung mengunggah foto maupun video.
Hebatnya lagi, kalian dapat melakukan pengaturan dan operasi langsung dari smartphone, seperti mengatur kecepatan rana, pemilihan titik fokus, self timer, memutar file video maupun slideshow foto di TV maupun proyektor yang terhubung. Memudahkan banget kan?
Ganti Lensa Semakin Mudah
Kalian bisa lebih kreatif memotret dan merekam video dengan Canon EOS M100, karena Canon EOS M100 memiliki dua pilihan kit lensa yaitu EF-M15-45mm f/3.5-6.3 IS STM dan EF-M15-45 mm F3.5-6.3 IS STM + EF-M22 f/2 STM. Selain lensa tersebut, kamera ini juga dapat dipasangkan dengan lebih dari 70 seri lensa EF/EF-S untuk kamera DSLR EOS.
Sudah mulai tergiur dengan Canon EOS M100?. Kalau kalian baca sampai akhir kalian akan tau informasi penting ini. Canon berikan kamera gratis Canon EOS M100 untuk 1 pemenang, caranya bagaimana?
YUK, IKUTAN OOTD Competition Canon EOS M100
Kalau kalian mau gratis Canon EOS M100, jangan ragu lagi ikutan lomba foto OOTD!!. Selain 1 kamera Canon EOS M100, untuk 100 pemenang yang beruntung akan mendapatkan kesempatan eksklusif dinner bareng Maudy Ayunda, mau?
Ikuti langkah lomba foto OOTD dibawah ini, simak baik-baik ya karena rules lombanya tidak sulit kok!
Peraturan Lomba Foto Instagram Canon OOTD
- Follow akun Instagram @canon.indonesia.
- Lomba foto Instagram ini terbuka dan gratis bagi seluruh Warga Negara Indonesia.
- Perserta diperbolehkan menggunakan kamera digital, kamera smartphone dan actioncam merek dan tipe apa saja dengan menampilkan kamera Canon sebagai property wajib dalam foto OOTD yang dilimbakan.
- Lomba foto ini terbagi menjadi 5 periode dengan tema yang berbeda-beda. Masing-masing periode / tema akan memperebutkan 2 tiket “100 minutes Exclusive dinner with Maudy Ayunda” dan berkesempatan memperoleh hadiah utama 1 unit kamera Mirroless Canon EOS M100 dengan lensa EF-M 15-45mm.
- Foto yang diunggah adalah foto yang diambil dengan tema dan dalam rentang waktu sesuai dengan petunjuk yang diinformasikan melalui akun Instagram @canon.indonesia.
- Akun Instagram peserta tidak boleh bersifat private dan foto yang diikutsertakan dalam lomba ni tidak boleh dihapus sampai 2 minggu setelah pengumuman pemenang untuk keperluan validasi pemenang.
- Olah digital atas foto-foto yang dilombakan diperbolehkan dalam batas yang wajar.
- Finalis dan pemenang wajib mengirimkan file foto asli (format JPEG) kepada panitia.
- Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
- Setiap peserta (1 akun Instagram) hanya boleh mengunggah maksimal 10 foto OOTD di masing-masing tema.
- Foto yang dilombakan wajib mention @canon.indonesia dan mention 3 orang teman serta menggunakan hashtag #EOSM100xMaudy #CanonOOTD #LifeisFashion dan #EOSM100(tema foto).
- Panitia berhak membatalkan kemenangan peserta lomba apabila ditemukan kecurangan atau pelanggaran terhadap syarat dan ketentuan lomba di kemudian hari dan pemenang wajib mengembalikan hadiah dalam bentuk utuh.
- Pemenang tidak dapat diwakilkan dan wajib mengikuti jadwal yang telah ditentukan oleh Panitia.
- Hadiah tidak dapat diuangkan
Jangan lupa, untuk tau tema apa yang sedang berlangsung kalian harus follow Instagram @canon.indonesia
Selamat mencoba ya, semoga beruntung